Cara Mengetahui Pengunjung Atau Visitor Blog Orang Lain Secara Akurat

Cara mengetahui pengunjung atau visitor blog orang lain - Saat kita mengunjungi blog orang lain terkadang terlintas pikiran untuk melihat pengujung blog tersebut. Kadang seorang blogger juga ingin mengetahui berapa traffic pengunjung blog favoritnya, rasa penasaran ini digunakan sebagai motivasi untuk semangat ngeblog. Nah, ada juga blogger yang sengaja melihat pengunjung atau traffic blog orang lain sebagai bagian memantau pesaing dalam memenangkan SEO di google atau search engine lainya. Oleh karena itu pada kesempatan ini akan saya bagikan cara untuk melihat penggunjung atau traffic blog orang lain.

Pengunjung atau visitor adalah orang yang mengunjungi situs / blog kita, nah bagi seorang blogger tentunya mengingikan mempunyai banyak pengunjung diblognya. Terkadang seorang blogger juga penasaran berapa jumlah visitor blog orang ? . Untuk menjawab rasa penasaran tersebut artikel ini sangat cocok bagi Anda yang penasaran berapa pengunjung blog orang karena akan mengulas cara untuk mengetahui jumlah pengunjug suatu blog / website. 

Cara mengetahui pengunjung blog orang lain Menggunakan statshow


Cara pertama yang dapat digunakan untuk memonitoring traffic blog orang lain adalah menggunakan situs statshow.com. Pada situs statshow ini kita tinggal memasukan URL dari blog yang akan di lihat pengunjungnya kemudian klik tombol search dah hasil dari informasi pengunjung blog muncul di halaman website statshow. Nah untuk lebih jelasnya mengenai cara melihat pengunjung blog orang lain menggunakan statshow dapat mengikuti langkah - langkah dibawah ini :

1. Langkah pertama kunjungi statshow.com
2. Masukan URL blog / website yang ingin anda liat jumlah visitor pada kolom Enter a Website or Keyword kemudian klik tombol saerch

Cara Mengetahui Pengunjung Atau Visitor Blog Orang Lain Secara Akurat

3. Selanjutnya akan tampil informasi jumlah rata - rata pengunjung blog dalam sehari, sebulan dan pertahun


Cara Mengetahui Pengunjung Atau Visitor Blog Orang Lain Secara Akurat

4. Selesai

Cara mengetahui pengunjung blog orang lain Menggunakan Similarweb


Cara kedua yang bisa digunakan untuk melihat traffik visitor blog orang lain adalah menggunakan situs similarweb.com . Sebenarnya untuk situs similarweb hampir sama dengan situs statshow yaitu dapat melihat informasi jumlah pengunjung blog orang lain ataupu blog kita sendiri, nilai lebih dari situs ini adalah memberikan informasi rangking situs kita menurut search engine. Untuk lebih jelasnya dalam mengetahui jumlah pengunjung blog orang lain menggunakan similarweb Anda dapat mengikuit cara dibawah ini :

1. Pertama masuk kunjungi situs similarweb.com
2. Masukan URL blog / website yang ingin anda liat jumlah visitornya pada kolom pencairan dan klik Start


Cara Mengetahui Pengunjung Atau Visitor Blog Orang Lain Secara Akurat

2. Selanjutnya innformasi pengunjung blog akan muncul di halaman situs.


Cara Mengetahui Pengunjung Atau Visitor Blog Orang Lain Secara Akurat

3. Selesai

Jadi untuk melihat atau mengetahui pengunjung / visitor blog orang lain dapat menggunakan situs statshow.co dan similarweb.com . Dengan mengetahui jumlah pengunjung blog orang lain dapat menjawab rasa penasaran Anda tentang berapa jumlah pengunjung blog orang lain. Selain itu kita juga bisa mengetahui jumlah pengunjung blog sainga kita dalam blogging.

Demikianlah cara mengetahui pengunjung atau visitor blog orang lain , semoga bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung ke bisawebsite.com .




4 Responses to "Cara Mengetahui Pengunjung Atau Visitor Blog Orang Lain Secara Akurat"